Andik - Goal |
Andik tampil sebagai starter di pertandingan tersebut. Sebelumnya, pelatih Selangor FA Mehmet Durakovic menyatakan Andik sedang dibekap cedera hamstring, dan menyebutkan winger mungil itu kemungkinan besar absen di laga ini.
Faktanya, Andik justru dimainkan sejak awal. Seperti ditulis Goal.com, kepercayaan Durakovic pun dibayar lunas Andik pada menit ke-25. Kelengahan barisan belakang Sarawak FA dapat dimanfaatkan Andik untuk membawa Gergasi Merah unggul lebih dulu.
Sarawak dibuat tidak berkutik di pertandingan ini. Selangor justru memperbesar keunggulan sekaligus memastikan kemenangan menjadi 2-0 lewat gol Thamil Arasa pada menit ke-53.
Untuk kali kedua berturut-turut, Andik memperlihatkan performa mengesankan. Ketika mengalahkan Kelantan 1-0 di laga sebelumnya, kecepatan Andik mampu memporak-porandakan pertahanan lawan.[liputan6]